*Kasad : Transparansi dan Akuntabilitas, Tuntutan Profesionalisme Prajurit di Era Modern* - NESIANEWS.COM

*Kasad : Transparansi dan Akuntabilitas, Tuntutan Profesionalisme Prajurit di Era Modern*

- Wartawan

Jumat, 28 Juli 2023 - 19:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

*Kasad :

JAKARTA, – Tuntutan profesionalisme prajurit di era modern yang diwarnai dengan transparansi dan akuntabilitas ini, harus diawali dengan peletakan fondasi yang kokoh dalam membangun sistem dan budaya tata kelola organisasi yang harus semakin baik, benar dan bertanggung jawab.

Penegasan tersebut disampaikan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) pada Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Pusat Pembekalan dan Angkutan Angkatan Darat (Kapusbekangad), Direktur Keuangan Angkatan Darat (Dirkuad), serta Komandan Detasemen Markas Angkatan Darat (Dandenma Mabesad), di Aula Jenderal Besar A.H. Nasution, Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad), Jakarta, Jumat (28/7/2023).

BACA JUGA :  Menjelang Akhir Penugasan, Danlanal Bengkulu Gelar Exit Briefing

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Para pejabat yang melakukan serah terima jabatan yaitu Kapusbekangad dari Mayjen TNI Helly Guntoro, S.Sos. kepada Brigjen TNI Diding Ahmad Kizwini, S.Sos., M.M., Dirkuad dari Brigjen TNI Ari Sulistyo, S.E., kepada Kolonel Cku Andi Tjarwandi, S.E., M.M., dan Dandenma Mabesad dari Brigjen TNI Agus Ludfie Soediarto kepada Kolonel Czi Suprayogi.

Lebih lanjut Kasad berpesan kepada para pejabat yang diberi amanah tanggung jawab jabatan, agar jangan takut untuk berinovasi dan berkreasi, serta harus berani mengambil keputusan. Untuk itu, Kasad menaruh harapan besar kepada para pejabat baru, yang diharapkan kehadirannya membawa semangat baru untuk membangun dan meningkatkan kinerja organisasi, serta membawa perubahan yang positif.

BACA JUGA :  *Peringati Hari Jadi Ke- 2 "MPNews" Management Media Pendamping News "MPnews" Bagikan Paket Sembako

“Lanjutkan pencapaian positif yang telah ditorehkan oleh pejabat sebelumnya, dan kembangkan gagasan-gagasan baru yang lebih konstruktif, kreatif dan inovatif. Saya titipkan para prajurit beserta keluarganya untuk dibina dan diarahkan dengan baik. Semoga dengan jabatan yang baru ini, semakin amanah dan berkah, serta menjadi jalan pengabdian terbaik kita kepada bangsa dan negara,“ ujar Kasad.

BACA JUGA :  Lurah Rengas Minta Warganya Kolaborasi Dalam Membangun

Kasad juga berpesan kepada para pejabat untuk terus memelihara dan meningkatkan silaturahmi, sinergi, dan kolaborasi yang baik dengan komponen bangsa lainnya, agar terwujud situasi yang kondusif.

“TNI AD harus selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk membantu kesulitan rakyat, apapun bentuknya, serta senantiasa menjadi solusi terhadap berbagai permasalahan yang terjadi,” tegas Kasad.

Pada kesempatan tersebut, Ny. Rahma Dudung Abdurachman juga memimpin Sertijab Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XIII Pusbekangad, Ketua Persit KCK Cabang XVII Ditkuad, dan Ketua Persit KCK Cabang VII Denmabesad.
Supriyadi

Berita Terkait

Berikan Kesan Hangat dan Semangat, Pangkoarmada I Kunjungi Lantamal XII
Kapolres Bima Kota Pimpin Apel Gelar Kelengkapan Kendaraan Dinas dan Almatsus dalam Rangka Kesipan Pengamanan Pemilu 2024
Jasa Raharja dan Polda Maluku Gelar Kampus Gathering
Ketum HIKMU Nabil M.Salim Serahkan Kaos Kie Raha FC
Tingkatkan Standar Keamanan Bandara, Apex In Security Review Digelar Di Bandara Lombok
Pesawat Tambora Air Alami Kecelakaan Di Bandara Lombok
Gelar RUPS, Pemegang Saham Rombak Susunan Direksi Jasa Raharja
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 22 September 2023 - 16:26 WIB

Polres Loteng Gelar Maulid Nabi Besar Muhammad SAW

Rabu, 20 September 2023 - 16:02 WIB

Polisi Sahabat Anak, Polres Loteng terima kunjungan PAUD Kartini Wakul

Rabu, 20 September 2023 - 13:00 WIB

Rapat Koordinasi MTQ XXX Kabupaten Lombok Tengah 2023

Selasa, 19 September 2023 - 19:14 WIB

Serah Terima Jabatan, Dr. Ali Direktur Baru Poltekpar Lombok Siap Lanjutkan Program Dari Direktur Sebelumnya

Senin, 18 September 2023 - 10:33 WIB

Jasa Raharja dan Polda Maluku Gelar Kampus Gathering

Kamis, 7 September 2023 - 21:59 WIB

Bupati Lombok Tengah Buka Latihan Kader Muda IPNU dan IPPNU

Rabu, 6 September 2023 - 06:21 WIB

Pemda Loteng MOU Dengan UNJANI Bandung

Sabtu, 2 September 2023 - 13:53 WIB

Pertama Kalinya, Bupati Lombok Tengah Mewisuda Mahasiswa-Mahasiswi Sekolah Lansia Anggrek

BERITA TERBARU

Kriminal

Polsek Praya Timur Berhasil Ungkap Kasus Curanmor

Jumat, 22 Sep 2023 - 18:11 WIB

Pendidikan

Polres Loteng Gelar Maulid Nabi Besar Muhammad SAW

Jumat, 22 Sep 2023 - 16:26 WIB

Peristiwa

Kamis, 21 Sep 2023 - 21:09 WIB