Gabungan LSM di Lombok Barat, Akan Kepung Kantor Bupati Setempat!

- Wartawan

Jumat, 2 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NESIANEWS.COM – Gabungan Aksi Massa Gerakan Aktifis Lombok Barat di NTB, akan melakukan aksi unjuk rasa besar-besaran mengepung Kantor Bupati Lombok Barat di Provinsi NTB.

Ketua Pemuda Peduli Lingkunga dan Sungai (PPLS), Asmuni pada Jumat 2 Juni 2023 dalam jumpa pers-nya di Kebun Melon Taman Ayu Lombok Barat menyatakan, pihaknya memiliki enam tuntutan untuk menuntut Dirut PTAM Giri Menang saat demo besar- besaran nanti.

“Kami akan mengumpulkan massa aksi sebanyak 1500 lebih saat demo nanti,”ujar Asmuni dihadapan puluhan wartawan.

BACA JUGA :  Kapolres Loteng Pimpin Sertijab PJU dan Kapolsek

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Gabungan gerakan Aktifis Lombok Barat dan 6 sekawan, meminta Bupati Lombok Barat untuk mendesak PTAM Giri Menang segera menyetorkan dividen sebesar Rp.9 Miliar yang menjadi Hak PAD daerah kabupaten Lombok Barat.

“Bahwa ribuan massa aksi yang rencananya akan terjun pada senin besok meminta bupati segera melakukan audit indipenden PTAM Giri Menang,”imbuh Asmuni.

Bukan hanya itu, pihaknya juga akan menyampaikan tuntutan agar tarif air untuk warga Lombok Barat diturunkan karena harga saat ini dinilai mencekik masyarakat, serta meminta kejelasan arah retribusi sampah PTAM Giri Menang.

BACA JUGA :  Gass Iqbal Komitmen Kawal Lalu Iqbal Sampai Jadi Gubernur

Selain itu, mendesak bupati segera melakukan RUPS luar biasa untuk memecat Dirut PTAM Giri Menang sebagaimana usulan DPRD Lombok Barat.

“Kami mendesak bupati untuk segera melakukan RUPS, sebab 8 Fraksi DPRD Lombok Barat sudah mengusulkan pemecatan Dirut PTAM,”tegas Asmuni.

Sementara itu, selanjutnya meminta Bupati agar tarif air PTAM Giri Menang diturunkan karena sangat mencekik jika melihat kondisi masyarakat lombok barat.

” Dan juga memperjelas Arah dan posisi CSR giri menang selama ini dana CSR PTAM Giri Menang kita tidak tau kemana saja arahnya, “tuturnya

BACA JUGA :  Samara Lombok Didemo Warga, Ini Penyebabnya

Menurut Asmuni, meningkatnya angka kemiskinan di Lombok Barat, diduga lantaran besarnya beban biaya.

“Ya salah satunya biaya air PTAM Giri Menang. Dan perlu diketahui, gabungan 6 sekawan ini sudah mengirimkan surat pemberitahuan pada 27 Mei 2023 lalu,”ujar Asmuni.

Demo besar-besaran tersebut, sesuai rencana akan dilakukan pada Senin 5 Juni 2023 di Kantor Bupati Lombok Barat dengan lokasi titik kumpul di Taman Kota Gerung.

Berita Terkait

Ajukan Praperadilan, Kuasa Hukum Endus Ada Persaingan Bisnis Tak Sehat
Terungkap Pemdes Prako Belum Bayar Pajak, Anggaran 2025 Tak Bisa Cair
Kasta NTB Datangi Kejaksaan Agung RI dan Bareskrim Mabes POLRI, Ada Apa ?
Dugaan Intimidasi Terhadap Jurnalis, Polda NTB Tangani Serius
Bencana Alam Ganggu Pelayanan PDAM di Tiga Kecamatan, PDAM Tirta Ardhia Rinjani Sigap Tangani
Wartawan Inside Lombok Diintimidasi, FJPI NTB Angkat Bicara
Seorang Siswi Diduga Membuang Bayi di Toilet PKM Kopang
Pemerhati Penegakan Hukum Ajak Jaga Iklim Investasi Usai Kasus Dugaan Ancam Tembak di Lombok Tengah
Tag :

Berita Terkait

Senin, 17 Februari 2025 - 20:53 WIB

Ajukan Praperadilan, Kuasa Hukum Endus Ada Persaingan Bisnis Tak Sehat

Senin, 17 Februari 2025 - 11:39 WIB

Terungkap Pemdes Prako Belum Bayar Pajak, Anggaran 2025 Tak Bisa Cair

Sabtu, 15 Februari 2025 - 07:26 WIB

Kasta NTB Datangi Kejaksaan Agung RI dan Bareskrim Mabes POLRI, Ada Apa ?

Jumat, 14 Februari 2025 - 08:52 WIB

Dugaan Intimidasi Terhadap Jurnalis, Polda NTB Tangani Serius

Rabu, 12 Februari 2025 - 12:52 WIB

Bencana Alam Ganggu Pelayanan PDAM di Tiga Kecamatan, PDAM Tirta Ardhia Rinjani Sigap Tangani

Selasa, 11 Februari 2025 - 21:21 WIB

Wartawan Inside Lombok Diintimidasi, FJPI NTB Angkat Bicara

Sabtu, 8 Februari 2025 - 15:28 WIB

Seorang Siswi Diduga Membuang Bayi di Toilet PKM Kopang

Jumat, 7 Februari 2025 - 08:24 WIB

Pemerhati Penegakan Hukum Ajak Jaga Iklim Investasi Usai Kasus Dugaan Ancam Tembak di Lombok Tengah

BERITA TERBARU