Polda NTB Rayakan Syukuran HUT Polwan Ke-75 Dengan Meriah dan Sederhana - NESIANEWS.COM

Polda NTB Rayakan Syukuran HUT Polwan Ke-75 Dengan Meriah dan Sederhana

- Wartawan

Rabu, 13 September 2023 - 14:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NESIANEWS.COM – Seru banget, syukuran perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Polisi Wanita (Polwan) ke-75 di Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat (Polda NTB) sejumlah atraksi mengisi kegiatan tersebut.

Pertama-tama sejumlah anggota Polisi Wanita (Polwan ) dari Polda NTB menampilkan tarian khas Sumbawa dengan indah hingga membuat tamu undangan yang hadir terpukau.

Berikutnya penampilan grup Kasidah yang terdiri dari anggota Polwan Polda NTB juga menambah kemeriahan acara peringatan HUT Polwan Ke-75. Serta penampilan Atlit Karateka yang terdiri dari Polwan Polda NTB menambah keseruan acara tersebut.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebelumnya, Polwan Polda NTB telah menggelar sejumlah kegiatan untuk perayaan HUT Polwan ke-75 di Polda NTB.

Kegiatan yang digelar antaranya, Bakti Sosial, Bakti Religi, Anjang Sana, Bakti Kesehatan, Membuka Ruang Untuk Membagi pengalaman, Menginspirasi generasi Muda dengan Goas to Campus. Menyelamatkan Nyawa dengan Donor Darah.

BACA JUGA :  Kapolsek Seteluk Menghadiri Kejuaraan Menembak Datu Seran Cup II 2023 Se-Nusa Tenggara Barat

Berikutnya, peningkatan kompetensi Polwan Dengan Webinar, Ziarah Taman Makam Pahlawan, Aksi Gaturlin, Napak Tilas ke Monumen Polwan di Sumatera Barat dan sejumlah kegiatan sosial lainnya.

Wakil Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat (Wakapolda NTB) Brigjen Pol Drs Ruslan Aspan sangat mengapresiasi atas segala bentuk capaian kegiatan yang telah dijalankan oleh Polwan Polda NTB dan Polres Jajaran.

Selain itu sejumlah aksi dan inisiatif dalam bertugas yang dapat mengharumkan nama baik kepolisian juga membuat orang nomor dua di Polda NTB itu mengapresiasi para Polwan di Polda NTB dan Polres Jajaran.

Mewakili Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat (Kapolda NTB) Irjen Pol Djoko Poerwanto yang sedang melaksanakan tugas ke luar daerah, Brigjen Pol Ruslan Aspan ucapkan selamat HUT Polwan ke-75.

“Mewakili Kapolda NTB dan jajaran, kami mengucapkan selamat Hari Polwan Ke-75 semoga Polwan terus maju dan berkembang,” ucapnya.

BACA JUGA :  Jasa Raharja Catat Kinerja Keuangan Stabil di Tahun 2022 dengan Rasio Solvabilitas Meningkat

Ucapan yang sama juga datang dari ibu asuh Polwan Polda Nusa Tenggara Barat Ny Irna Djoko Poerwanto, iya mengucapkan selamat atas HUT Polwan ke-75 terutama buat para Polwan yang ada di Polda NTB dan Polres Jajaran.

Ia berharap Polwan di Nusa Tenggara Barat terus dapat menjadi pelindung dan pengayom masyarakat.

Ia juga berharap prestasi Polwan di Nusa Tenggara Barat semakin bertambah semakin maju pungkasnya.

“mudah-mudahan didalam menjalankan tugas di Institusi Polri mendapatkan posisi yang sejajar dengan laki-laki,” ucapnya.

Selebihnya ketua penyelenggara peringatan HUT Polwan ke-75 di Nusa Tenggara Barat AKBP Henny Sri Rokhmi Mulyani S.Pd yang saat ini menjabat sebagai Kabag RBP Biro Rena Polda NTB mengungkapkan sejumlah kegiatan telah di laksanakan untuk memperingati HUT Polwan Ke-75 tahun 2023 ini.

Ia berharap semua kegiatan yang dilakukan mendapatkan berkah dari yang maha kuasa, serta bermanfaat bagi orang banyak juga untuk para Polwan sendiri.

BACA JUGA :  Hadiri Halalbihalal MUI, Wanita Sarikat Islam Sampaikan Kesan

Harapan terbesarnya yang belum tersampaikan hingga tahun 2023 ini adalah, adanya Polwan yang menjabat sebagai salah satu Kapolres di jajaran Polda NTB.

“saya berharap kedepan, salah satu dari kami, para Polwan di Polda NTB ada yang diangkat menjadi Kapolres,” ucapnya.

Perlu diketahui bahwa, sejak tahun 2022 lalu banyak bermunculan Polwan berpangkat AKBP.

Pangkat tersebut setara dengan kebanyakan Kapolres yang ada di jajaran Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat (Polda NTB).

Untuk itu Henny berharap suatu saat ada Polwan di Polda NTB dan jajaran menjadi Kapolres, hal ini untuk penyertaraan Gander di tubuh Kepolisian Negara Republik Indonesia.

“saya berharap adanya Polwan jadi Kapolres di jajaran Polda NTB, untuk penyetaraan gender,” pungkasnya.

Berita Terkait

Jasa Raharja Jamin Korban Kecelakaan di Exit Tol Bawen Semarang Jawa Tengah
Kapolsek Kawasan Pelabuhan Laut Tano Gelar KRYD, Guna Antisipasi Tindak Pidana 3C
Berikan Kesan Hangat dan Semangat, Pangkoarmada I Kunjungi Lantamal XII
Kapolres Bima Kota Pimpin Apel Gelar Kelengkapan Kendaraan Dinas dan Almatsus dalam Rangka Kesipan Pengamanan Pemilu 2024
Jasa Raharja dan Polda Maluku Gelar Kampus Gathering
Ketum HIKMU Nabil M.Salim Serahkan Kaos Kie Raha FC
Tingkatkan Standar Keamanan Bandara, Apex In Security Review Digelar Di Bandara Lombok
Berita ini 21 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 24 September 2023 - 15:07 WIB

Kapolsek Maluk Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Di Binnaul Ummah

Minggu, 24 September 2023 - 09:35 WIB

Kapolda NTB Resmikan Rumah Terpadu di Desa Kediri Selatan Lobar

Sabtu, 23 September 2023 - 11:13 WIB

Sat Binmas Dan Bhabinkamtibmas Polres KSB, Dapatkan Arahan Serta Pelatihan Dari Direktorat Binmas Polda NTB.

Jumat, 22 September 2023 - 16:26 WIB

Polres Loteng Gelar Maulid Nabi Besar Muhammad SAW

Jumat, 22 September 2023 - 13:04 WIB

Jonggat Jurnalis Family Wujudkan Keinginan Ibu Minasih Untuk Memiliki Rumah Layak Huni

Rabu, 20 September 2023 - 05:31 WIB

Musim Kemarau Polres Sumbawa Barat Berikan DIASIH dan Beberapa Himbauan Karhutla

Senin, 18 September 2023 - 21:47 WIB

Antusias Warga, Sambut Kedatangan Dit Samapta Polda NTB

Minggu, 17 September 2023 - 06:08 WIB

GIB Bersama Pemerintah Desa Perina Gelar Konser Amal Untuk Menyantuni Anak Yatim/Piatu Dan Yang Berhak

BERITA TERBARU