DAK Dikbud NTB 2023 Banyak Masalah, Kini SPM Terbit Sebelum Barang Datang

- Wartawan

Selasa, 5 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NESIANEWS.COM – Proyek Dana Alokasi Khusus (DAK) pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) NTB tahun 2023, diduga menyimpan sejumlah masalah. Hal tersebut, terungkap dari adanya sejumlah temuan di lapangan.

Hingga saat ini, Selasa 5 Desember 2023 barang berupa Pengadaan Alat Praktik dan Peraga Siswa Kompetensi Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak belum tiba di sejumlah SMK di NTB.

Padahal SPM (Surat Perintah Membayar) kepada salah satu rekanan dalam pengadaan tersebut telah diterbitkan pada 1 Desember 2023.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Temuan ini menandakan adanya indikasi ketidakberesan dalam penyaluran DAK Dikbud 2023. Padahal secara aturan, SPM dapat diterbitkan setelah barang tersebut ada atau didistribusikan ke sekolah penerima DAK.

BACA JUGA :  Polisi Sahabat Anak, Polres Loteng terima kunjungan PAUD Kartini Wakul

Salah satu rekanan yang mendapatkan proyek pengadaan di SMKN 1 Wera, SMKN 1 Narmada dan SMKN 1 Masbagik diindikasi belum memenuhi kewajiban pengiriman Pengadaan Alat Praktik dan Peraga Siswa Kompetensi Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak ke sekolah, meskipun SPM maupun pembayaran telah diterima.

Angka fantastis dari anggaran pengadaan tersebut hampir sebesar Rp4 miliar atau dengan total jumlah Rp3.999.211.500.

Kepala SMKN 1 Wera, Hj. Fys’all yang dihubungi media ini mengatakan tidak mengetahui mengapa barang tersebut belum sampai ke sekolahnya hingga saat ini. Dia mengatakan pihak supplier berjanji barang akan masuk ke sekolah pada Selasa, 5 Desember 2023 atau Rabu 6 Desember 2023.

BACA JUGA :  Siswa SMAN 1 Praya Sapta Amanto Raih Lencana Teladan Pramuka Nasional 2024

“Laptop, PC dan lain-lain (barang yang akan masuk). Iya, sudah komunikasi dengan ummi (saya), supplier dan siap sampai SMKN 1 Wera Selasa ini atau Rabu besok,” ujarnya, Selasa, 5 Desember 2023.

Dia tidak mengetahui mengapa SPM telah terbit duluan meskipun barang belum masuk. Namun dia berharap barang akan datang hari ini atau besok.

“Iya kita tunggu bisa Selasa atau Rabu,” katanya.

Sementara, Kepala SMKN 1 Narmada, Usman M.Pd mengatakan tidak tahu menahu mengapa hingga saat ini barang tidak kunjung datang ke sekolah. Dia juga menjelaskan tidak memiliki kewenangan untuk menjelaskan alasan keterlambatan tersebut.

“Silahkan ditanya ke PPK,” ujarnya.

Sementara soal SPM yang telah terbit tanpa didahului dengan barang yang masuk, dia tidak mengetahui prosesnya.

BACA JUGA :  Pengurus Rumah Bagojong Sumatra Barat ke Jakarta Temui Anies Baswedan

“Kalau masalah pencairan kita kurang tahu,” katanya.

SPM diketahui adalah sejenis invoice, yang hanya dapat diterbitkan ketika pekerjaan atau barang telah tiba. Namun pada praktiknya, DAK 2023 ini justru tidak sesuai dengan mekanisme aturan yang ada.

Sementara itu, Kepala Dinas (Kadis) Dikbud Provinsi NTB, Aidy Furqon dikonfirmasi via WA terkait hal tersebut mengatakan, pihaknya akan melakukan cek and ricek atas informasi tersebut.

” Saya cek informasi ini,”katanya singkat.

Saat ditegaskan lagi, artinya sejuah ini pihaknya sama sekali belum mendapat informasi terkait persoalan tersebut, Aidy tak menjawab.

Berita Terkait

Temui Menteri Kebudayaan, LMI Ingin Dukungan Kampus Seni dan Budaya
Resmi Dilantik, KLPI Lombok Tengah Siap Berkontribusi Untuk Masyarakat
Tangani Kemiskinan, FRI dan Kemensos RI Jalin Kerja Sama Tingkatkan Kesejahteraan
Selenggarakan Musrenbang, Empat Isu Prioritas Menjadi Fokus Menuju Lombok Tengah Emas 2045
Semarakkan HUT InJourney ke-3, ITDC Gelar Program Peduli Literasi
Lalu Iqbal Cek Bangunan SMKN 1 Labangka, Kondisinya Miris
Wisuda Lansia, Wabup Loteng Dorong agar Lansia Tetap Produktif
MGPA Sambut PPIA di Sirkuit Mandalika Kebanggaan Indonesia

Berita Terkait

Minggu, 16 Februari 2025 - 17:54 WIB

Temui Menteri Kebudayaan, LMI Ingin Dukungan Kampus Seni dan Budaya

Rabu, 12 Februari 2025 - 10:56 WIB

Resmi Dilantik, KLPI Lombok Tengah Siap Berkontribusi Untuk Masyarakat

Selasa, 11 Februari 2025 - 10:33 WIB

Tangani Kemiskinan, FRI dan Kemensos RI Jalin Kerja Sama Tingkatkan Kesejahteraan

Selasa, 11 Februari 2025 - 07:38 WIB

Selenggarakan Musrenbang, Empat Isu Prioritas Menjadi Fokus Menuju Lombok Tengah Emas 2045

Kamis, 23 Januari 2025 - 18:25 WIB

Semarakkan HUT InJourney ke-3, ITDC Gelar Program Peduli Literasi

Kamis, 23 Januari 2025 - 05:01 WIB

Lalu Iqbal Cek Bangunan SMKN 1 Labangka, Kondisinya Miris

Selasa, 31 Desember 2024 - 12:11 WIB

Wisuda Lansia, Wabup Loteng Dorong agar Lansia Tetap Produktif

Senin, 30 Desember 2024 - 21:03 WIB

MGPA Sambut PPIA di Sirkuit Mandalika Kebanggaan Indonesia

BERITA TERBARU

Politik

Gelar Rapimnas, Prabowo Berikan KTA Khusus Kepada LMI

Jumat, 14 Feb 2025 - 14:06 WIB