ITDC Sambut Penyelenggaraan Porsche Sprint Challenge Round-2 di Pertamina Mandalika International Circuit

- Wartawan

Sabtu, 13 Januari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NESIANEWS.COM – PT Pengembangan Pariwisata Indonesia/Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) menyambut baik penyelenggaraan event balap mobil Porsche Sprint Challenge Indonesia Round-2 di Pertamina Mandalika International Circuit, Kab. Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Event ini diadakan atas kerjasama erat yang dilakukan antara cucu usaha ITDC yaitu PT Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Nusantara Jaya sebagai Racing Committee atau pengelola sirkuit dan Superstars Motor Sport (Superstars) sebagai penyelenggara balap.

Hari ini telah dilakukan sesi briefing kepada para pembalap dan tim balap yang akan bertanding pada Sabtu (13/1) dan Minggu (14/1) 2024.

BACA JUGA :  Pria Gantung Diri Di Desa Monggas, Polres Loteng Lakukan Olah TKP

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sesi briefing ini memaparkan berbagai aspek krusial, seperti aturan balap, tata tertib, kondisi cuaca, tata cara start, dan titik-titik kritis di sirkuit

Selain itu, highlight dari sesi briefing membahas mengenai strategi balap yang efektif dan aspek keamanan yang harus dijaga selama balapan.

Direktur Utama ITDC Ari Respati menyatakan, “Kami sangat antusias menjadi bagian dari event balap mobil bergengsi ini, dan menyambut para pembalap serta penggemar otomotif di kawasan The Mandalika. Sebagai pengelola kawasan The Mandalika dan pemilik Pertamina Mandalika International Circuit, ITDC berkomitmen untuk mendukung pengembangan olahraga otomotif dan memperkuat posisi The Mandalika sebagai destinasi sport tourism and entertainment di Indonesia, serta memperkuat citra pariwisata NTB.”

BACA JUGA :  Virall !! Puluhan WNI di Myanmar Minta Dipulangkan Presiden

Pertamina Mandalika International Circuit telah dirancang dengan standar internasional, memberikan pengalaman balap yang berkesan bagi para pembalap dan pecinta otomotif dengan menikmati keindahan panorama alam yang memukau.

Penyelenggaraan Porsche Sprint Challenge Indonesia Round 2 ini, menjadi momentum berharga bagi Pertamina Mandalika International Circuit untuk terus bersinar di panggung otomotif dunia.

BACA JUGA :  Fabio Di Giannantonio dan Marco Bezzecchi Ajak Masyarakat Untuk Ramaikan IndonesianGP 2024

“Kami berharap event ini tidak hanya memberikan hiburan kepada penggemar balap mobil dan otomotif, tetapi juga menjadi magnet bagi wisatawan yang ingin menikmati keindahan The Mandalika dan budaya lokal sekitar,” imbuh Ari.

Sementara itu, Direktur Utama PT MGPA Nusantara Jaya Priandhi Satria menyampaikan, “Kami mengundang seluruh masyarakat NTB, untuk menyaksikan serunya balapan mobil bergengsi di Pertamina Mandalika International Circuit, dengan mengakses link bit.ly/PSCI_RegisForm untuk melakukan registrasi penonton.”.

Berita Terkait

Sukses Naik Kelas di Porprov MSQ Maju Kembali Calon Ketua KONI
KONI NTB Sebut Hanya akan Lantik Kepengurusan KONI Lombok Tengah Hasil Musorkab 20 Maret
MSQ Bakal Bertarung Kembali di Musorkab KONI Lombok Tengah 2025
Lalu Firman Wijaya Resmi Terpilih Aklamasi sebagai Ketua KONI Lombok Tengah 2025-2029
Seluruh Pengurus KONI Hingga Banyak Ketua Cabor Tak Dilibatkan, TPP Dibentuk Qomar Dinilai Janggal
Terpilih Jadi Ketua Umum PJSI NTB, Pathul Bahri Siap Tingkatkan Prestasi Judo NTB
Permohonan Perpanjangan Masa Jabatan Ketua KONI Lombok Tengah Ditolak KONI NTB
Sirkuit Mandalika Perbaiki Run-Off dan Gravel Area Jelang GT World Challenge Asia 2025

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 16:25 WIB

Sukses Naik Kelas di Porprov MSQ Maju Kembali Calon Ketua KONI

Minggu, 23 Maret 2025 - 16:03 WIB

KONI NTB Sebut Hanya akan Lantik Kepengurusan KONI Lombok Tengah Hasil Musorkab 20 Maret

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:58 WIB

MSQ Bakal Bertarung Kembali di Musorkab KONI Lombok Tengah 2025

Kamis, 20 Maret 2025 - 20:54 WIB

Lalu Firman Wijaya Resmi Terpilih Aklamasi sebagai Ketua KONI Lombok Tengah 2025-2029

Selasa, 18 Maret 2025 - 22:02 WIB

Seluruh Pengurus KONI Hingga Banyak Ketua Cabor Tak Dilibatkan, TPP Dibentuk Qomar Dinilai Janggal

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:40 WIB

Terpilih Jadi Ketua Umum PJSI NTB, Pathul Bahri Siap Tingkatkan Prestasi Judo NTB

Sabtu, 15 Maret 2025 - 17:54 WIB

Permohonan Perpanjangan Masa Jabatan Ketua KONI Lombok Tengah Ditolak KONI NTB

Rabu, 12 Maret 2025 - 09:41 WIB

Sirkuit Mandalika Perbaiki Run-Off dan Gravel Area Jelang GT World Challenge Asia 2025

BERITA TERBARU